Bisnis, Jakarta - Maskapai berbujet rendah, Lion Air akan membuka rute penerbangan baru dari Solo menuju Kuala Lumpur, Malaysia dengan frekuensi terbang sebanyak satu kali per hari mulai 22 Februari 2017.

Managing Direktur Lion Air Group Daniel Putut mengatakan dibukanya rute penerbangan Solo-Kuala Lumpur akan memudahkan masyarakat dalam berpergian, sekaligus mengurangi ketergantungan terhadap Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng.

“Pembukaan rute Internasional ini juga merupakan pengembangan jaringan konektivitas Lion Air di Solo yang menjadikan Bandara Adi Soemarmo sebagai bandara penghubung pada Oktober 2016,” katanya dalam siaran pers, Rabu, 22 Februari 2017.

Daniel menambahkan dengan dibukanya rute Solo-Kuala Lumpur tersebut, masyarakat juga dapat melanjutkan perjalanan ke beberapa negara lainnya, seperti Singapura, Sri Lanka, Nepal, Bangladesh, Australia, Taiwan, Thailand, Vietnam, Cina, dan India.

Turis asing juga dapat lebih mudah untuk berkunjung ke Kota Solo dan sekitarnya. Dia berharap rute baru Solo-Kuala Lumpur ini dapat semakin memajukan sektor pariwisata di Indonesia. “Kami berharap dengan adanya akses ini dapat menunjang, dan membantu masyarakat untuk bepergian, baik dengan tujuan untuk berlibur maupun kepentingan bisnis,” tutur Daniel.

Daniel menambahkan Lion Air juga bakal membuka rute penerbangan Surabaya-Kuala Lumpur pada 23 Februari 2017. Adapun, kota-kota yang sudah terhubung langsung dengan Kuala Lumpur, yakni Jakarta, Denpasar, Medan dan Bandung.

BISNIS